Sabtu, 14 November 2009

Lomba Sinopsis

Tadi deadline lomba sinopsis. Pagi-pagi baru datang ke sekolah, aku langsung menyuruh Tri Ariyadi dulu muridku sekarang sekolah di SMK sedang PKL , untuk menyelesaikan ketikan sinopsis novel Layar Terkembang yang masih ditulis tangan oleh Latifah Nurul Hikmah. Sementara aku mengajar di kelas 8 B dengan materi Bermain Drama. Ada dua kelompok siswa yang tampil bermain drama. Kelompok pertama Agung Saifudin dengan Sofan Mulhidayat. Drama Agung berjudul Indahnya Pertemanan. Ceritanya bagus tapi terlalu banyak setting tempat dan waktu, jadi membosankan , tapi akting Agung bagus. Kelompok kedua Sidik dengan Tofik Budiman Sang Putro. Mereka tampil dengan cerita Maling Salak. Ceritanya sederhana tapi lucu dan menarik. Jadilah penampilan mereka mendapat applaus yang meriah dari teman-teman sekelas.
Jam selanjutnya aku mengajar di kelas 8A, topiknya Menyampaikan Laporan. Beberapa anak tampil melaporkan Penyuluhan Anti Narkoba dari Satuan Direktoran Narkoba Polda Jawa Tengah yang telah dilakukan tanggal 21 September yang lalu. Aku mendatangkan nara sumber dari Polda Jateng karena kepala Direktorat Narkobanya kakak temanku, namanya mbak AKBP Diah Tri Nugrahjati atau mbak Tatik. Beliau kakak temanku SMA Eni dan Yoyok. Setelah mbak Diah kutelpon ternyata bersedia mendatangkan anak buahnya ke sekolahku pada saat Kegiatan Tengah Semester. Acara berjalan sukses, nara sumber yang datang Bapak KOMPOL Marsono, dan dua lagi masih lupa. Terima kasih mbak Diah dan Bapak-Bapak polisi yang telah memberi penyuluhan kepada murid-murid kami!
Laporan anak-anak berjalan lancar, selesai melaporkan ada satu teman yang mengomentari. Ketika waktu masih 15 menit, Mukholik kusuruh maju ke depan untuk berlatih membaca puisi di depan teman-temannya. Sayang Mukholik tidak tampil maksimal karena malu pada Tiwi, dan diledek terus oleh temen-temannya.
Selesai mengajar, kutuntaskan sinopsis dengan mengeditnya. Akhirnya sinopsis beres pada pukul 12.15 menit diantar ke SMA I Banjarnegara oleh Bu Rusmini. Semoga saja masuk final. Amin.

Tidak ada komentar: